Moni, Radarhukum.id – Misa Malam Natal di Paroki Moni, Selasa (24/12/2024), berlangsung dengan aman dan khidmat. Ibadah yang dimulai pukul 17.00 WIB ini dipimpin oleh Pastor Kapelan Paroki Moni, Rm. Oris.
Dalam pesan Natal 2024, Rm. Oris mengajak umat untuk memperkuat komitmen terhadap keluarga, menciptakan perdamaian, serta melindungi anak-anak dari kekerasan.
Dalam kotbahnya, Rm. Oris juga menekankan pentingnya hidup rukun tanpa permusuhan dan iri hati. Ia mengingatkan bahwa kelahiran Yesus Kristus tidak terjadi di tempat yang mewah, melainkan di kandang hewan yang sederhana.
“Natal selalu identik dengan keluarga, yang menjadi fondasi utama dalam membangun kehidupan sosial yang lebih baik. Kita harus peduli terhadap anak-anak dengan mencegah segala bentuk kekerasan, terutama kekerasan seksual yang semakin meluas di masyarakat,” ujar Rm. Oris.
Misa Malam Natal ini dimeriahkan oleh paduan suara dari Lingkungan Santo Petrus Watugana, yang semakin menambah semarak suasana malam.
Pengamanan misa dilakukan oleh personel Polsek Wolowaru dan Koramil 1602 Wolowaru, dengan dukungan dari muda-mudi Paroki Moni.
Ibadah berjalan dengan lancar, damai, dan penuh sukacita, mencerminkan makna Natal yang sesungguhnya.
Discussion about this post