Karimun, Radarhukum.id – PT ATM yang beroperasi di wilayah Pasir Darat, Desa Buluh Patah, Kecamatan Sugi, telah menyelesaikan perbaikan gorong-gorong di sekitar tambang pasir. Langkah ini dilakukan untuk mencegah luapan air yang dapat merembes ke permukiman warga. Proses perbaikan selesai dalam waktu seminggu.
Kepala Desa Buluh Patah, Sahrin, membenarkan informasi ini saat dikonfirmasi oleh awak media.
“Benar, Jumat lalu pihak PT ATM menemui saya untuk melaporkan kegiatan perbaikan sirkulasi air atau gorong-gorong di sekitar tambang pasir,” ungkap Sahrin.
Menurut Sahrin, tujuan perbaikan ini adalah untuk mencegah luapan air agar tidak merembes ke permukiman warga.
“Sebagai kepala desa, saya mengapresiasi kegiatan ini jika memang dilakukan untuk kepentingan masyarakat,” jelasnya. Ia juga menyampaikan rasa terima kasih atas kepedulian perusahaan terhadap warganya.
Sementara itu, Wilson dari PT ATM, menjelaskan kegiatan perbaikan gorong-gorong telah rampung tanpa kendala.
“Proses perbaikan sudah selesai kemarin sore dan telah kami laporkan kepada kepala desa,” ujarnya.
Discussion about this post