Medan- radarhukum.id – Viral di media sosial, seorang pria mengaku jaksa yang bertugas di Kejaksaan Negeri Tapanuli Selatan, nekat membuka aib pimpinannya sendiri.
Dari postingan yang diterima pihak media diketahui pria bernama Jovi Andrea Bachtiar tersebut menyampaikan telah terjadi suatu penghianatan yang berujung menggangu dirinya yang mempunyai harkat dan martabat.
Selain itu melalui video yang diunggah Jovi Andrea Bachtiar juga menyampaikan terkait proses penanganan kasus yang ada di Kejaksaan Negeri (Kejari) Tapanuli Selatan yang terindikasi adanya permainan uang.
Untuk memperoleh klarifikasi dan info lebih terang, awak media mencoba menemui dan meminta pendapat Kasi Penkum Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kejatisu). Namun yang bersangkutan tidak berada ditempat, menurut staf di PTSP menyampaikan bahwa beliau sedang mengikut diklat sampai akhir bulan Mei ini.
Hingga berita ini ditayangkan, pihak Kejari Tapsel, maupun Kejati Sumut belum berhasil dimintai tanggapan.
(A. Nst)
Discussion about this post